Kecelakaan Lalu Lintas Akibatkan 2 Pengendara Motor Meninggal Dunia
11 September 2017 07:41:36 WIB
Karangmojo (Sida Samekta)- Sekira pukul 20.00, Ahad (10/9) terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Karangmojo - Ponjong, Dsn. Munggur Ds. Ngipak, Karangmojo Kab. Gunungkidul. Kecelakann yang melibatkan dua sepeda motor Suzuki No Pol belum diketahui dan Yamaha Jupiter No Pol AB-2096-RW.
Identitas Pengendara Suzuki No Pol belum diketahui adalah SURISBAN (60 Th), warga Banyubening 2, RT 11/04, Bejiharjo, Karangmojo, Gunungkidul. Korban mengalami luka: pendarahan dari telinga, patah tangan kanan, dan tidak sadar. Korban meninggal dunia dlm perjalanan ke Rumah Sakit Panti Rahayu Karangmojo.
Identitas Pengendara Yamaha Jupiter No Pol AB 2096 RW Mengalami luka berat, tangan kanan patah, mata kiri bengkak, jari kelingking kanan putus, pendarahan telinga, tidak sadar, dan meninggal dunia dlm perjalanan ke Rumah Sakit Panti Rahayu.
Diduga benturan kedua kendaraan sangat keras. Hal ini dapat dilihat dari Kerusakan yang diakibatkan dari kedua sepeda motor. SPM yang belum diketahui No Pol nya rusak Shockbreaker depan patah, velg ban depan bengkok, spetboard depan pecah, knalpot penyok, tangki lepas. Kerusakan SPM Yamaha Jupiter No Pol : AB 2096 RW
stang bengkok, velg roda depan bengkok, cover lampu depan pecah, shockbreaker depan bengkok, postep kanan bengkok.
Beberapa saksi yang ada di TKP mengatakan sebelum kejadian Spm Suzuki yang belum diketahui No Pol berjalan dari arah barat / Karangmojo menuju ke arah Timur /Ponjong dengan tidak menggunakan lampu utama. Sesampainya di tempat kejadian pada jalan lurus, Spm Suzuki No Pol yang belum diketahui tersebut berjalan terlalu ke kanan, pada saat bersamaan datang dari arah Timur /Ponjong Spm Yamha Jupiter No Pol : AB 2096 RW krn jarak terlalu dekat sehingga terjadi tabrakan.
Kejadian ini langsung ditangani oleh Polres Gunungkidul.
Komentar atas Kecelakaan Lalu Lintas Akibatkan 2 Pengendara Motor Meninggal Dunia
Mungkin perlu ditambah penerangan jalan di TKP,karna setau saya disana itu lokasinya gelap dan sepi ????
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- KEGIATAN PERTEMUAN PKK PADUKUHAN JETIS MINGGU 13 APRIL 2025
- KEGIATAN SYAWALAN KALURAHAN KARANGMOJO TAHUN 1446 H PADA HARI SENIN 14 APRIL 2025
- APEL PAGI PAMONG KALURAHAN KARANGMOJO SENIN 14 APRIL 2025
- KOORDINASI PERDANA PASCA LIBUR PANJANG PADA BULAN APRIL 2025
- KEGIATAN POSYANDU BALITA PADUKUHAN SE-KALURAHAN KARANGMOJO PADA BULAN APRIL TAHUN 2025
- SYAWALAN SERTA HALAL BIHALAL PAMONG KALURAHAN KARANGMOJO 08 APRIL 2025
- PEMERINTAH KALURAHAN KARANGMOJO MENGUCAPAN SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1446 H / 2025 M