Tumpah Ruah Masyarakat Karangmojo Menyaksikan Karnaval Seni Budaya

20 Agustus 2017 16:12:31 WIB

Karangmojo (Sida Samekta)- Sabtu 20 Agustus 2017, pemdes Karangmojo mengikuti karnaval seni dan budaya dalam rangka memperingati HUT RI ke 72 yang diselenggarakan oleh pemerintah Kecamatan Karangmojo.

Antusiasme warga dalam kegiatan ini nampak jelas mulai dari persiapannya. Karnaval yang dimulai pukul 13.00 WIB dari Lapangan Kecamatan Karangmojo menuju ke arah perempatan Karangmojo kemudian ke selatan arah Srimpi, langsung menuju jalan ke arah barat melintasi Ngipak, ngipak ke utara kemudian finish di panggung kehormatan di Padukuhan Ngipak. Nyatanya mulai jam 11.00 peserta sudah banyak yang hadir di tempat pemberangkatan. Ini menandakan masyarakat sangat peduli dengan kegiatan seni budaya seperti ini.

Orang tua, remaja, pemuda, anak-anak dan orang tua tak mau ketinggalan ikut memeriahkan acara karnaval tersebut. Seni tradisional yang dimiliki oleh setiap pedukuhan ikut menyemarakkan  acara karnaval siang itu. Ada seni hadroh, beladiri, jathil, reog, sendratari, wayang kulit, wayang srandul, gejog lesung, toklik hingga warok.

Kontingen Karangmojo mendapatkan nomor urut terakhir pada karnaval ini. Namun hal ini tidak menyurutkan semangat para peserta. Tidak kurang 230 orang ikut di rombongan kontingen desa karangmojo.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo