Aktifitas Warga Setelah Dana Desa Tahap Pertama Cair
20 Mei 2017 14:31:50 WIB
Karangmojo (SiDA)- Kemajuan desa mulai terbuka setelah pemerintah menjalankan program Dana Desa yang implementasinya terus dikawal Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendesa PDTT). Desa Karangmojo merupakan salah satu desa yang saat ini lagi gencar-gencarnya melaksanakan pembangunan dengan mengoptimalkan pengelolaan Dana Desa.
Dana Desa Tahap pertama untuk desa Karangmojo sekitar 570 jt. Rencana penggunaannya adalah untuk pembangunan jalan usaha tani, pembuatan talud, pembuatan corblock jalan desa, jambanisasi untuk 90 keluarga, dan pembangunan RTLH sebanyak 10 buah.
Diharapkan semua pembangunan tersebut dapat diselesaikan sebelum lebaran, kecuali pembuatan jamban dan pembangunan RTLH. Untuk jamban dan RTLH pelaksanaannya akan dilakukan setelah idhul fitri. Hal ini mengingat banyaknya data yang masuk ke desa yang mesti harus diverifiasi oleh TKPKDes.
Verifikasi sendiri akan dilakukan pada bulan ramadhan dan akan segera ditetapkan dengan SK untuk calon penerimanya. Sehingga sehabis lebaran dapat langsung dikerjakan kegiatanya.
Saat ini di sebelas dusun yang dapat jatah kegiatan JUT, Corblock dan talud sudah mulai nampak aktifitasnya. Seperti pengiriman material, pelaksanaan galian tanah untuk talud dan persiapan corblock jalan desa sudah nampak dimulai pengerjaannya.
Komentar atas Aktifitas Warga Setelah Dana Desa Tahap Pertama Cair
matur nuwun kang heri atas ilmunya ... semoga bermanfaat
Rencana kerja yg mantap..
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- KEGIATAN SDIDTK DAN PEMBINAAN KELUARGA BALITA DI KALURAHAN KARANGMOJO
- PERTEMUAN PKK PADUKUHAN GATAK KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN POSBINDU DAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- PELAKSANAAN KEGIATAN POSYANDU PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- SOSIALISASI LAYANAN INTERNET MASUK KALURAHAN KARANGMOJO
- RAPAT DAN KORDINASI KADER KESEHATAN KALURAHAN KARANGMOJO NOVEMBER 2024
- PERTUNJUKAN KESENIAN DALAM RANGKA SOSIALISASI PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI GUNUNGKIDUL