Tekan Kenakalan Remaja, Polsek Karangmojo Gencarkan Sosialisasi Ke Sekolah
wibiyanto 04 Maret 2017 13:29:33 WIB
Karangmojo (TimSID)- Untuk menekan kenakalan remaja, Polsek Karangmojo menggencarkan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Hal itu tampak dilakukan Panit Binmas Polsek Karangmojo, Aiptu Widiantoro dengan memberikan pembinaan dan penyuluhan (Binluh) tentang Penanggulangan Kenakalan Remaja di MTsN Karangmojo, Kecamatan Karangmojo, Gunungkidul (Sabtu, 04/3).
Dalam kesempatan tersebut, Widiatoro menjelaskan tentang bahaya penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkoba dari segi kesehatan dan ketentuan Pidananya.
Panit Binmas menjelaskan bahwa penyuluhan ini bertujuan untuk memperluas informasi kepada siswa siswi sekolah akan bahaya narkoba yang mengakibatkan hancurnya masa depan generasi muda.
“Kami berharap para siswa setelah mendapatkan sosialisasi ini segera menyebar luaskan pengetahuannya ke lingkungan sekitarnya tentag bahaya penggunaan narkoba dan mereka dapat menegah berkembangnya pengguna narkoba dikalangan siswa khususnya dan remaja pada umumnya” lanjutnya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
| Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
| Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Launching Bumkal Mitra Makarya untuk Ketahanan Pangan Di Kalurahan Karangmojo
- Posyandu balita dan Kunjungan petugas safari stunting dari tim puskesmas dan RSI Gunungkidul
- Fakultas MIPA dan Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada Pengabdian ke masyarakat
- PERSIAPAN LOUNCHING KETAHANAN PANGAN DI BUMKAL KARANGMOJO
- KEGIATAN PENUTUPAN PELATIHAN KEGIATAN B2SA KALURAHAN KARANGMOJO
- VERIFIKASI COKLIT DARI KPU DI KALURAHAN KARANGMOJO
- Sosialisasi Forum PPID Kaluarahan Sinergi DPRD dan Kalurahan















