Kegiatan Kerjabakti Tanggap Bencana di Padukuhan Gentungan Minggu 20 April 2025

wibiyanto 20 April 2025 15:59:00 WIB

KARANGMOJO ( Tim Sida ) Pada hari minggu Tanggal 20 April 2025, warga Padukuhan Gentungan Kalurahan Karangmojo, Kapanewon Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul melaksanakan kegiatan kerjabakti dalam rangka pengerjaan dana Tanggap bencana.

Kegiatan yang di laksanakan oleh warga Padukuhan Gentungan Kalurahan Karangmojo ini mengerjakan adanya talud yang ambrol dan longsor di wilayah RT 02 RW 16, karena potensi hujan kemarin yang sangat tinggi maka di wilayah tersebut sering terjadi kelongsoran tanah, bahkan di tahun kemarin hampir menimbun salah satu rumah warga. Ujar Dukuh Gentungan Endi Purwanto “ kami sudah menghimbau pada warga masyarakat Khususnya di wilayah RT 2, karena di wilayah RT 2 sering terjadi kelongsoran tanah dan talud karena memang medan di wilayah ini kebanyakan rawan longsor, kami menghimbau agar warga masyarakat selalu waspada dan hati jika sudah memasuki musim penghujan dan mengucapkan banyak terimakasih pada pemerintah kalurahan karangmojo yang sudah memberikan bantuan tanggap bencana untuk membangun talud yang longsor ini” kegiatan ini bertujuan untuk membangun kembali talud yang ambrol akibat longor, harapan selanjutnya lokasi ini tidak terjadi longsor lagi setelah di bangun talud yang sesuai standard bangunan di wilayah rawan longsor.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo