Sosialisasi Pelayanan KB MKJP dan Bakti Sosial KB Karangmojo

wibiyanto 18 September 2024 21:12:39 WIB

Karangmojo(Tim SIDA). Pada hari ini, Selasa 18 September 2024, bertepatan dengan hari jadi Kabupaten Gunungkidul yang ke-194 dan World Contraception Day (WCD) / hari kontrasepsi dunia diadakan Sosialisasi Pelayanan KB MKJP dan Bakti Sosial KB. Kegiatan dilaksanakan di PMB Yustina Sri Widati yang beralamatkan di Padukuhan Ngagel, Karangmojo, Karangmojo, Gunungkidul. Kegiatan dihadiri dari lintas sektor mulai dari Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul, Kepala DPMKP2KB, BKKBN, RSUD Wonosari Gunungkidul, Danramil, Kapolsek Karangmojo, Panewu Karangmojo beserta jajarannya, ketua IBI Gunungkidul, Kepala UPT Puskesmas Karangmojo 1, PKB Karangmojo, PPKBD dan subPPKBD. Selain itu kegiatan baksos diikuti oleh peserta KB baik itu pemasangan KB baru maupun bongkar pasang IUD dan Implant. Peserta pelayanan baksos KB ini berasal dari Kapanewon Karangmojo dan Kapanewon Ponjong. Warga antusias atas kegiatan baksos dan pelayanan ini, terbukti dari banyaknya peserta yang mendaftar kegiatan ini. Kegiatan ditutup dengan sosialisasi pelayanan KB dan sesi tanya jawab oleh peserta sosialisasi.

Untuk rekapan peserta pelayanan baksos KB terdapat pemasangan IUD 44 orang, Implant 44 orang, dan Suntik 5 orang.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo