KEGIATAN PENGUKURAN BB DAN TB POSYANDU ANGGREK NGEPUNG

wibiyanto 20 November 2023 11:11:42 WIB

Karangmojo(TIM SIDA). Penimbangan berat badan dan pengukuran tinggi badan balita rutin Posyandu Anggrek Padukuhan Ngepung, Minggu 19 November 2023 bertempat di aula Masjid Al Ma'ruf Ngepung dengan rincian telah dilaksanakan pengukuran berat badan, tinggi badan dan lingkar kepala balita dan anak usia prasekolah. Kegiatan ini dilaksanakan rutin tiap bulannya. Kegiatan dihadiri kader kesehatan, kader kb, serta balita dan apras.

Adapun uraian kegiatan tersebut meliputi.:

  1. Pendaftaran /pengisian daftar hadir.
  2. Pengukuran bb, tb, lk balita dan apras.
  3. Pencatatan hasil pengukuran di buku bantu dan buku kia.
  4. Konseling, informasi dan edukasi.
  5. Pemberian pmt untuk balita dan apras.
  6. Lain-lain (administrasi dan arisan).
  7. Penutup

Untuk Padukuhan Ngepung ada balita sebanyak 31 anak, dan anak usia pra sekolah sebanyak 7 anak. Untuk kehadiran posyandu sejumlah 28 balita, dan 3 anak usia pra sekolah bersama wali/orangtua. Kader Posyandu melaksanakan kegiatan ini rutin sebagai bukti lembaga posyandu yang diamanahi sebagai tonggak pemerhati kesehatan masyarakat, terutama pencegahan stunting khususnya di Kalurahan Karangmojo. Untuk Balita yang hadir diberikan makanan tambahan/PMT berupa nasi dengan lauk ayam dan jamur serta diberikan susu kedelai. Semoga anak-anak selalu sehat. aamiin

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo