SOSIALISASI PENCEGAHAN DAN PEMBERANTASAN NARKOTIKA DI KALURAHAN KARANGMOJO

wibiyanto 07 April 2022 23:27:45 WIB

KARANGMOJO ( TIM SID). Kegiatan sosialisasi Pemerintah Kabupaten Gunungkidul tentang pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika yang di laksanakan di balai kalurahan karangmojo 07 April 2022.

Kegiatan ini dilaksanakan dari Pemerintah Kabupaten Gunungkidul dan di pimpin langsung oleh ketua Pengadilan Bp. Endi Endra Putra, SH,M.H dan Kejaksaan Bp. Widha Sinulingga SH,M.H.  Dalam kegiatan ini juga dihadiri Kesbangkol Kabupaten Gunugkidul Bp. Johan Eko Sudarto, Sos,M.H dan Panewu Kapanewon Karangmojo Bp. Drs. Marwatahadi,Msi. Kegiatan sosialisai ini pemerintah kalurahan Karangmojo menghadirkan sebagian pamong kalurahan Karangmojo, perwakilan Lembaga Kalurahan Karangmojo, Babinsa dan Babinkamtibmas dan Tokoh2 perwakilan masyarakat kalurahan karangmojo, mengingat situasi yang masih dalam pademi jadi pihak pemerintah harus ketat dalam penerapan protocol kesehatan covid-19, maka hanya bisa menghadirkan 40 peserta.

Harapan pemerintah Kabupaten Gunungkidul dengan adanya sosialisasi ini dapat dapat menanggulangi adanya edaran narkoba yang secara jelas disalahgunakan para pengguna karena di Gunungkidul sudah ditemukan berbagai macam cara melalui narkoba akan merusak masyarakat baik secara mental dan fisik. Dimohon masyarakat berhati hati dengan metode para pengedar karena kelengahan kita sebagai penggerak awal maka akan berakibat fatal bagi masyarakat. Dalam sosisalisasi ini juga di paparkan mengenai undang2 dan peraturan penyalahgunaan baik dari pengedar maupun pengguna, yang akan menjerat mereka ke badan Hukum. serta calon Lurah  kalurahan karangmojo,

Lurah Karangmojo Agus Budiyono mengatakan dengan adanya kegiatan sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dari Kabupaten Gunungkidul, diharapkan para pamong dan tokoh masyarakat bisa menyampaikan langsung warga, karena para pamong dan tokoh masyarakat merupakan ujung tombak warga dalam segala bidang. Selain itu Lurah Karangmojo juga mengucapkan banyak terimakasih atas program sosialisasi ini yang telah di tempatkan di kalurahan Karangmojo, dan semoga membawa dampak baik bagi warga dalam pencegahan dan pemberantasan narkitoka.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo