KEGIATAN PAMONG DAN BABINKAMTIBMAS KALURAHAN KARANGMOJO DALAM SAMBANG WARGA

wibiyanto 27 Agustus 2021 01:08:08 WIB

KARANGMOJO (TIM SIDA). Kegiatan Sambang warga dalam pembangunan talud  jalan protokol di padukuhan Bulu, kalurahan Karangmojo, kapanewon Karangmojo yang bersumber dari Dinas PUP-ESDM  Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kegiatan Sambang warga 26/08/2021 oleh pamong kalurahan dan babinkamtibmas ini memastikan proses kegiatan pembangunan, serta memberi motivasi pada warga masyarakat agar selalu semangat dalam membangun karena pembangunan talud yang berada di padukuhan bulu bersifat stimulan, dalam arti masyarakat harus ada swadaya untuk tercapainya capaian dari dinas PUP-ESDM DIY.

Pembangunan talud  jalan ini salah satu jalan yang menuju ke padukuhan gentungan kalurahan karangmojo dan juga merupakan salah satu akses pertanian atau jalan usaha tani di padukuhan bulu. Ujar dukuh bulu mengucapkan banyak terimakasih kepada Pamong serta jajaran Kalurahan Karangmojo yang sudah memberi motivasi adanya bantuan pembangunan talud ini, semoga  kedepannya  jalan-jalan protokol di padukuhan bulu segera dapat di talud semua dan melebarkan jalan, sehingga dapat memperlancar akses pertanian serta memajukan pertanian serta perekonomian.

Lurah Karangmojo Supriyo,A.Md mengucapkan terimakasih kepada Babinkamtibmas yang telah melakukan tinjauan pembangunan talud di padukuhan bulu, semoga pembangunan ini bisa terus berlanjut sehingga akses perekonomian semakin maju.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo