Padukuhan Bulu Dapatkan Bantuan Sumur Bor 2 Paket
wibiyanto 26 Juni 2019 05:56:03 WIB
KARANGMOJO (Tim SID). Dalam rangka untuk meningkatkan pangan dan kebutuhan masyarakat, Dinas Pertanian dan Pangan Kaulbupaten Gunungkidul memberikan bantuan berupa sumur bor sebanyak 2 paket kepada kelompok tani RUAS yang berada di Padukuhan Bulu, Desa Karangmojo. Sumur Bor ini bertujuan untuk mengatasi masalah air khususnya pengairan dalam pertanian holtikultura karena di Padukuhan Bulu belum ada pengairan untuk mengairi tanaman dan juga sungai yang kering ketika musim kemarau datang, sehingga banyak petani yang mengeluh karena pertanian yang gagal panen.
Sumur bor ini sudah mulai dilaksanakan dan berada di dua tempat yaitu di RT 05 dan RT 03 Padukuhan Bulu, Desa Karangmojo. Pengerjaan dimulai hari Minggu (23/06/2019) kemarin hingga saat ini belum usai. Mengingat tempat dan kondisi tanah yang begitu dalam dan bebatuan keras. Warga Padukuhan Bulu yang nantinya merasakan dampak dari adanya sumur bor ini mengaku senang dan sangat lega dikarenakan masalah yg selama ini mucul bisa teratasi.
Kepala Padukuhan Bulu, Wibianto menuturkan bahwa bantuan sumur bor ini tidak lain kerja keras dari kelompok tani Ruas yang mana tahun lalu megajukan proposal pengadaan sumur bor ke Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Gunungkidul. Semoga dengan bantuan ini warga kami sangat terbantu khususnya dalam hal kekurangan air untuk keperluan pertanian holtikultura dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya di Padukuhan Bulu, Desa Karangmojo.
Segala pengurusan dan mekanisme dalam pemanfaatan air sepenuhnya ditanggungjawabkan kepada pengurus dan anggota kelompok Tani Ruas. Diharapkan bantuan sumur bor ini bermanfaat bagi petani holtikultura di Padukuhan Bulu.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- SOSIALISASI LAYANAN INTERNET MASUK KALURAHAN KARANGMOJO
- RAPAT DAN KORDINASI KADER KESEHATAN KALURAHAN KARANGMOJO NOVEMBER 2024
- PERTUNJUKAN KESENIAN DALAM RANGKA SOSIALISASI PEMILIHAN BUPATI DAN WAKIL BUPATI GUNUNGKIDUL
- KEGIATAN KORDINASI RUTIN DAN APEL HARI SENIN DI KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN RUTIN DALAM PERTEMUAN DAN ARISAN PAMONG DAN DARMA WANITA KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN GERMAS DI KALURAHAN KARANGMOJO BERSAMA KADER DAN UPT PUSKESMAS KAPANEWON KARANGMOJO
- BIMTEK SINKAL PADA REFORMASI PEMBERDAYAN MASYARAKAT KALURAHAN DI APMD YOGYAKARTA