Besok Direncanakan Presiden Joko Widodo Ke Gunungkidul
08 Desember 2017 07:54:28 WIB
Karangmojo (Sida Samekta)- Besok Sabtu (9/12/2017) rencananya Presiden RI Joko Widodo akan datang ke Gunungkidul. Dalam kunjungan kerjanya kali ini Presiden Joko Widodo secara simbolis akan menanan beberapa pohon di desa Karangasem dan Desa Bedoyo Kecamatan ponjong. Sebanyak 250 ribu pohon akan ditanam di Kabupaten Gunungkidul, DIY. Ratusan ribu pohon itu akan ditanam di area seluas 50 hektar. Menurut informasi pohon-pohon yang ditanam antara lain Akasia, Kaliandra dan jambu.
Penanaman pohon tersebut akan melibatkan kurang lebih 10.000 masyarakat tani yang menjadi anggota Koprabuh. Meski jumlah pohon yang ditanam banyak, direncanakan ratusan ribu pohon tersebut ditanam secara serentak hanya dalam waktu 1 jam.
Pekerja seni Titiek Puspa juga direncanakan akan hadir. Kehadirannya untuk melaunching Titiek Puspa Academic Zone. Program tersebut semacam Tree Adoption (program mengadopsi pohon), dengan menanam kurang lebih 1.600.000 pohon di lahan 1.000 hektar.
"Langkah kami ini adalah aktivitas nyata dalam menanggapi ajakan Bapak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, yakni sebuah program menanam 25 pohon selama hidup," kata Yohanes Cianes Ketua Koperasi Produsen Anugerah Bumi Hijau (Koprabuh).
Yohanes melanjutkan, rencana penanaman 250.000 pohon ini sekaligus untuk memecahkan rekor dunia yakni penanaman pohon terbanyak secara serentak dalam waktu satu jam. Rekor tersebut bakal memecahkan rekor sebelumnya, dalam program penanaman pohon di Tuban.
"Rekor ini akan memecahkan rekor sebelumnya, dalam rekor dunia Guinness penanaman pohon terbanyak dalam waktu satu jam, pada tanggal 28 November 2016 lalu di Tuban, Jawa Timur," katanya.
Setelah acara penanaman pohon selesai, direncanakan Presiden dan rombongan akan langsung meninjau dampak korban banjir di Bonjing Desa Bejiharjo Kecamatan Karangmojo. Namun sebelum ke lokasi banjir Presiden dan rombongan akan singgah dahulu untuk makan siang di RM Bebek Goreng Pak Kus di Jlantir, Desa Gedangrejo Kecamatan Karangmojo.
Komentar atas Besok Direncanakan Presiden Joko Widodo Ke Gunungkidul
Semoga lancar
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kegiatan Kerjabakti Tanggap Bencana di Padukuhan Gentungan Minggu 20 April 2025
- kegiatan syawalan dan halalbihalal para RT dan RW se-Kalurahan Karangmojo serta PT JMK
- kegiatan Posbindu dan screening kesehatan oleh UPT puskesmas Karangmojo 1 di Padukuhan se-Kalurahan
- Kegiatan kordinasi Sub PPKBD Kalurahan Karangmojo hari Rabu 16 April 2025
- Kegiatan Monev DTKS dan sosialisasi tentang DTKSEN Kalurahan Karangmojo Rabu 16 April 2025
- KEGIATAN PERTEMUAN PKK PADUKUHAN JETIS MINGGU 13 APRIL 2025
- KEGIATAN SYAWALAN KALURAHAN KARANGMOJO TAHUN 1446 H PADA HARI SENIN 14 APRIL 2025