Screening Untuk Lansia Padukuhan Ngrombo 1
10 November 2017 16:02:29 WIB
Karangmojo (Sida Samekta)- Putaran keempat yandu lansia dilaksanakan di Padukuhan Ngrombo 1 Desa Karangmojo. Bekerjasama dengan UPT Puskesmas Karangmojo 1, Pemerintah Desa Karangmojo memeriksa 29 orang lansia pada Jum’at (10/11/2017).
Setelah sebelumnya program yang sama telah dilaksanakan di Karangmojo 1, Jaranmati 1, dan Tlogowareng, giliran hari ini para petugas melanjutkan kegiatanya ke Padukuhan Ngrombo 1.
Pada kesempatan itu dilakukan pembinaan pada pengurus posyandu, screening usila yang meliputi pemeriksaan tinggi badan, berat badan, tekanan darah, gula darah dan kolesterol darah oleh petugas dari Puskesmas.
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Desa Karangmojo terhadap lansia di Karangmojo. Dengan menggandeng UPT Puskesmas Karangmojo 1, Pemdes Karangmojo berharap kegiatan semacam ini akan terus dilaksanakan di padukuhan lain yang telah atau belum memliliki posyandu lansia.
“Tujuan posyandu lansia ini antara lain, meningkatkan jangkauan pelayanan kesehatan lansia di masyarakat, sehingga terbentuk pelayanan kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan lansia, dan mendekatkan pelayanan dan meningkatkan peran serta masyarakat dan swasta dalam pelayanan kesehatan disamping meningkatkan komunikasi antara masyarakat usia lanjut”, kata Fitri Nurhidayah, bidan desa karangmojo.
Hasil screening sendiri menunjukkan 30 % lansia menderita hipertensi, 50 % diabetes (1 diantaranya diabetes parah dengan GDS 580mg/DL), 96 % sasaran menderita kolesterol tinggi dan satu diantaranya menderita gangguan mental emosional. 12 dari 29 sasaran dirujuk ke puskesmas untuk mendapatkan terapi obat rutin.
Dokumen Lampiran : hasil pemeriksaaan lansia
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- KEGIATAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN NGROMBO 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN PERTEMUAN PKK PADUKUHAN NGROMBO 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN SDIDTK DAN PEMBINAAN KELUARGA BALITA DI KALURAHAN KARANGMOJO
- PERTEMUAN PKK PADUKUHAN GATAK KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN POSBINDU DAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- PELAKSANAAN KEGIATAN POSYANDU PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- SOSIALISASI LAYANAN INTERNET MASUK KALURAHAN KARANGMOJO