Varian Rasa Keripik Pisang Karya Mahasiwa KKN
wibiyanto 10 Februari 2017 07:00:00 WIB
Karangmojo (TimSID)- Salah satu karya terbaik Mahasiswa KKN UST di Desa Karangmojo adalah terbinanya Ibu-ibu PKK dalam wadah Usaha Ekonomi Produktif. Kegiatan nyata yang dapat memberikan aktifitas baru untuk meningkatkan taraf ekonomi masyarakat dipedesaan.
Pemilihan program yang tepat didukung dengan pola komunikasi yang baik dengan masyarakat ini ditunjukkan oleh Mahasiswa KKN UST Padepokan 50 Desa Karagmojo. Sederhana program yang ditawarkan dan tidak asing dan sering dilakukan oleh masyarakat atau Mahasiswa KKN yang lain. Tetapi cara pengemasan program dan inovasinya perlu diapresiasi.
Pelatihan pembuatan keripik pisang yang tujuan awalnya hanya sebagai pengetahuan untuk ibu-ibu PKK ini, disambut sangat antusias oleh warga. “Pemilihan pragram ini awalnya sederhana saja. Kami melihat disekitar rumah warga banyak tumbuh pohon pisang dan ibu-ibu yang setelah selesai dengan urusan rumah tangga banyak yang tidak punya aktifitas”, kata Novi Mahasiswa KKN.
“Sederhana cara pembuatannya tapi dengan sedikit inovasi varian rasa yang bermacam-macam serta cara packaging yang baik ternyata mendapat sambutan luar biasa dari pasar. Ada 3 varian rasa yang saat ini dikembangkan oleh ibu-ibu PKK yaitu; keripik rasa gurih, keripik rasa coklat dan keripik rasa keju”, sambung Novi.
Walaupun baru 2 minggu dari kegiatan ini ditekuni, tetapi saat ini telah berhasil menjual paling sedikit 50 bungkus per hari.harga per bungus saat ini di patok harga Rp 2500. Saat pemasaran Keripik yang diberi nama Keripik “Cemoro Jajar” ini dipasok ke pasar dan warung di sekitar Karangmojo bahkan sudah ada yang dipasarkan di pusat oleh-oleh di Wonosari Gunungkidul.
“Kami senang dengan kehadiran KKN UST Padepokan 50 ini, mereka banyak membantu dengan program-program yang mereka bawa. Mereka sangat kompak, mudah bergaul, dan kreatif. Banyak program yang lakukan mereka di dusun kami, tapi khusus yang keripik pisang ini kami aka kembangkan terus karena belum lagi KKN pulang hasilnya sudah nyata dapat kami rasakan”, komentar Sarjono Dukuh Karangduwet 1.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Kegiatan Kerjabakti Tanggap Bencana di Padukuhan Gentungan Minggu 20 April 2025
- kegiatan syawalan dan halalbihalal para RT dan RW se-Kalurahan Karangmojo serta PT JMK
- kegiatan Posbindu dan screening kesehatan oleh UPT puskesmas Karangmojo 1 di Padukuhan se-Kalurahan
- Kegiatan kordinasi Sub PPKBD Kalurahan Karangmojo hari Rabu 16 April 2025
- Kegiatan Monev DTKS dan sosialisasi tentang DTKSEN Kalurahan Karangmojo Rabu 16 April 2025
- KEGIATAN PERTEMUAN PKK PADUKUHAN JETIS MINGGU 13 APRIL 2025
- KEGIATAN SYAWALAN KALURAHAN KARANGMOJO TAHUN 1446 H PADA HARI SENIN 14 APRIL 2025