KOORDINASI RUTIN PAMONG KALURAHAN KARANGMOJO

wibiyanto 25 April 2022 10:24:24 WIB

Karangmojo ( Tim SID). Kegiatan koordinasi Pamong Kalurahan Karangmojo yang rutin dilaksanakan setiap hari senin berjalan secara kompak. Kegiatan Koordinasi Pamong Kalurahan Karangmojo pada hari Senin (25/04/2022) dilaksanakan di Aula Rapat Balai Kalurahan Karangmojo bersama ketua BPKal serta Babhinkamtibmas dan Babinsa Karangmojo. 

Kegiatan koordinasi ini membahas tentang persiapan pembagian BLT DD serta percepatan vaksinasi yang rencananya akan di selenggarakan pada hari Rabu yang akan datang. Sesuai dengan sambutan Bapak Lurah Karangmojo, Agus Budiyono memeberikan sambutan bahwa untuk yang akan mengambil BLT, diharuskan untuk melampirkan Kartu Vaksinasi. Apabila ada yang belum melakukan vaksinasi, diharuskan untuk vaksinasi terlebih dahulu, kemudian jika warga sudah melakukan vaksinasi yang belum lengkap, jika sudah waktunya untuk vaksinasi lanjutan diharuskan untuk vaksinaSi lanjutan terlebih dahulu. Target vaksinasi Kalurahan Karangmojo sebelum hari raya Idul Fitri diharapkan bisa mencapai 85 prosen. 

Selain itu, untuk penerimaan THR bagi pamong Kalurahan Karangmojo, pada tahun ini belum bisa diberikan secara 100 prosen jumlah nilai nominalnya mengingat sudah di atur dalam anggaran desa. 

Tanggapan BPKal Karangmojo, Slamet Raharjo menanggapi sambutan dari Bapak Lurah, bahwa untuk percepatan vaksinasi diminta untuk menggunakan undangan resmi agar lebih formal dan warga merasa ada itikad untuk melakukan vaksinasi. 

Terkait menjelang Sholat Idul Fitri, bhabinkamtibmas  serta Babinsa Karangmojo menjelaskan bahwa untuk pelaksanaan sholat idul Fitri 2022 bahwa untuk edaran resmi memang belum ada, namun pemerintah pusat memperbolehkan warga yang ingin mudik diperbolehkan dengan syarat vaksinasi komplit. Selain itu, pihak Babinsa hanya bisa menghimbau agar tetap melaksanakan Protokol Kesehatan covid 19. Jangan melaksanakan kegiatan Sholat Idul Fitri di lapangan serta untuk tidak mengadakan kegiatan takbir keliling. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung

Aduan Masyarakat

Keluhan Warga
Silahkan sampaikan keluh kesah anda dengan mengisi formulir secara lengkap

Obrolan Warga Karangmojo