Menekan Gizi Buruk Lewat Posyandu
wibiyanto 15 Oktober 2016 06:41:22 WIB
TimSIDKrmj-Sudah sekian lama kegiatan POSYANDU (Pos Pelayanan Keluarga Berencana dan Kesehatan Terpadu) dicanangkan oleh pemerintah Indonesai sejak tahun 1986 lalu. Secara umum konsep tujuan utama POSYANDU bagi balita adalah kegiatan kesehatan dasar yang diselenggarakan dari, oleh dan untuk masyarakat yang dibantu oleh petugas kesehatan yang dalam kegiatan berupa imunisasi, pelayanan kesehatan balita khususnya timbang berat badan.
Di desa Karangmojo, ada 18 posyandu yang tersebar di 16 padusunan. Kegiatan posyandu ini utamanya adalah timbang berat badan balita. Harapannya dengan adanya timbang badan itu perkembangan / pertumbuhan dan gizi balita dapat dipantau dengan baik.
Pemberian makanan tamhan (PMT) juga diberikan pada saat itu juga. Misalnya pemberian makanan berupa bubur kacang ijo, susu, buah-buahan, telor dan makanan gizi lainnya untuk balita.
“Kegiatan posyandu ini sejatinya adalah untuk membuka wawasan bagi masyarakat akan pentinganya kesehatan untuk balita generasi mendatang. Hal lain yang penting dalam kegiatan ini adalah untuk memantau secara berkesinambungan akan pertumbuhan kesehatan balita di suatu wilayah agar tidak terjadi “Gizi Buruk” yang memicu tingkat kematian balita”, ujar Ibu Widya pengurus Posyandu Dusun Karangmojo 1.
Dokumen Lampiran : Posyandu
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- KEGIATAN PENGELOLA BANK SAMPAH DI PADUKUHAN NGEPUNG 22 NOVEMBER 2024
- KEGIATAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN NGROMBO 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN PERTEMUAN PKK PADUKUHAN NGROMBO 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN SDIDTK DAN PEMBINAAN KELUARGA BALITA DI KALURAHAN KARANGMOJO
- PERTEMUAN PKK PADUKUHAN GATAK KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN POSBINDU DAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- PELAKSANAAN KEGIATAN POSYANDU PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO