PP. Al-Hikmah Terima Bantuan Bakti Sosial Kabupaten Gunungkidul
wibiyanto 17 Juni 2019 21:35:29 WIB
KARANGMOJO (Tim SID). Dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul ke 188, Pemerintah Kabupaten Gunungkidul menyerahkan bantuan sosial di Pondok Pesantren Al-Hikmah yang berdomisili di Padukuhan Sumberjo, Desa Karangmojo. (17/06/2019)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Gunungkidul, Dr. Drs. Imawan Wahyudi, MH beserta muspida Kabupaten Gunungkidul. Beliau disambut oleh Bapak Camat Kecamatan Karangmojo, Drs. Marwatahadi beserta Muspida Kecamatan Karangmojo. Dalam kegiatan tersebut Bapak Imawan memberikan sambutan bahwa kegiatan bakti sosial tersebut dalam rangka hari jadi ke 188 Kabupaten Gunungkidul yang mana selaras dengan tema hari jadi pada tahun ini yaitu Tumangkar, Ngrembaka dan Lestari. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu kebutuhan di Pondok Pesantren An-Nur.
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar yang mana sebelumnya kegiatan yang sama diselenggarakan di Panti Asuhan An-Nur yang berada di Padukuhan Karangmojo 1, Desa Karangmojo.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- KEGIATAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN NGROMBO 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN PERTEMUAN PKK PADUKUHAN NGROMBO 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN SDIDTK DAN PEMBINAAN KELUARGA BALITA DI KALURAHAN KARANGMOJO
- PERTEMUAN PKK PADUKUHAN GATAK KALURAHAN KARANGMOJO
- KEGIATAN POSBINDU DAN SCRENING KESEHATAN PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- PELAKSANAAN KEGIATAN POSYANDU PADUKUHAN KARANGDUWET 1 KALURAHAN KARANGMOJO
- SOSIALISASI LAYANAN INTERNET MASUK KALURAHAN KARANGMOJO